Data Warehouse

 Data Warehouse 



Data Warehouse atau gudang data adalah sebuah sistem yang bertugas mengarsipkan sekaligus melakukan analisis data historis untuk menunjang keperluan informasi pada sebuah bisnis ataupun organisasi. 

Menurut seorang ahli IT Paulraj Ponniah dalam bukunya yang berjudul Data Warehousing Fundamentals for IT Professionals menjelaskan bahwa data warehouse adalah suatu solusi untuk mengolah data menjadi suatu informasi yang strategis karena sesuai dengan fungsinya tadi.

Cara Kerja Data Warehouse 

Data warehousing bekerja dengan menarik data dari berbagai sumber ke database kemudian dikonfigurasi ke dalam data warehouse ini. Setelah disimpan di data warehouse kita dapat mengakses dan menggunakan untuk membuat laporan, visualisasi data dan analisis data.

Perkembangan Data Warehouse

          Model data warehouse  pada tahun 1980 hanya memfasilitasi transfer data dari sistem operasional ke dalam DSS. Model data warehouse ini juga memiliki tingkat redundansi data yang tinggi sehingga menyebabkan perusahaan yang menggunakan model ini membutuhkan banyak DSS untuk mendukung kegiatan dan sistemnya. Karena masalah itu dari tahun ke tahun data warehouse mengalami perubahan dan terus meningkatkan fungsinya sehingga fungsi dari data warehouse yang sekarang yang menjadikan cara kerja data warehouse menjadi lebih efektif.

Tipe Data Warehouse

Enterprise Data Warehouse (EDW)

Enterprise Data Warehouse adalah tipe data warehouse yang menggabungkan beberapa area menjadi satu dan mengurutkan dan mengelompokkan sesuai objek lalu diakses sesuai divisinya lalu kita sebagai penggunanya bisa mengatur sesuai keinginan kita.

Operational Data Store

ODS adalah database yang digunakan untuk menyimpan kegiatan secara rutin.

Data Mart

Data Mart merupakan bagian dari data warehouse yang biasanya digunakan untuk bisnis karena di dalamnya berisi seperti keuangan, penjualan atau keduanya. Klasifikasi data di Data Mart terbagi menjadi 3 yaitu Independent, Dependent dan Hybrid.

Fungsi Data Warehouse

Mempermudah Penentuan Keputusan

Karena data yang ada di dalam data warehous sangat kompleks, terorganisir dan sesuai fakta lapangan maka kita bisa menggunakan data tersebut sebagai acuan dalam pengambilan keputusan.

Pengaksesan Data Cepat

Data warehouse pada saat ini sangat cepat untuk diakses dan bisa dibuka melalui perangkat yang kompatibel sehingga jauh lebih mudah untuk berinteraksi dengan data.

Memberikan Data Yang Konsisten

Karena data warehouse mengumpulkan data dari banyak sumber dan diubah menjadi satu format utuh yang terstandarisasi. Setelah terstandarisasi dan terbentuk maka penyimpanan data akan konsisten dan akurasi penyimpanan data akan tinggi.

Data Mining

Karena data warehouse merupakan suatu kumpulan data, maka data tersebut pun bisa bisa digali informasinya dengan cara data mining dengan paduan teknologi, statistika dan matematika.

Komponen Data Warehouse

Warehouse

Komponen Inti yang berfungsi sebagai penyimpanan data.

Warehouse Management

Warehouse Management adalah suatu pengoprasian data yang fungsinya untuk menggabungkan data dari berbagai sumber dan mengatur pengarsipannya.

Akses Tools

Untuk melakukan interaksi kita membutuhkan alat maka ada Akses Tools pada data warehouse diantaranya ada OLAP, query, reporting tools, data mining dan application development tools.

Tools ETL

bertugas untuk mengkoneksikan data warehouse dengan volume yang besar ke lintas platform. Tool ini juga membantu proses pemindahan dari platform lain ke basis data dengan data yang dikonfigurasi dengan baik sesuai kebutuhan pengguna.


Falah Dwihandoyo - 6706213019



   

    

Postingan populer dari blog ini

Data Science